BLOG TENTANG : PENGERTIAN, MANFAAT, PENDIDIKAN, KESEHATAN, SERTA CARA, PETUNJUK DAN DO'A-DO'A

Pengertian Variabel Penelitian dan Operasional serta Jenis-Jenisnya

Pengertian Variabel Penelitian

    Pengertian variabel penelitian menurut Sugiyono (1999) adalah suatu hal yang berbentuk apa saja yang diterapkan oleh peneliti untuk dipelajari sehingga diperoleh informasi tentang hal tersebut, dan kemudian ditarik kesimpulannya. Menurut Hatch dan Fardahany (1987) dalam Sugiyono (1999), secara teoritis variabel sendiri  dapat didefenisikan sebagai atribut seseorang atau objek yang mempunyai variasi satu orang dengan yang lainnya atau satu objek dengan objek yang lain.

Jenis-jenis Variabel

   Ada beberapa Jenis-jenis variabel dalam melakukan penelitian sebagai berikut :

1. Variabel Independen
    Variabel Independen merupakan variabel yang mempengaruhi atau yang menjadi sebab perubahannya atau timbulnya variabel dependen. Contohnya : Pengaruh iklan terhadap motivasi pembeli. Makan "Iklan" adalah variabel independen

2. Variabel Dependen
     Variabel dependen adalah merupakan variabel yang dipengaruhi atau akibat, karena adanya variabel bebas. Contohnya : Pengeruh iklan terhadap motivasi pembelian. Motivasi pembelian adalah variabel dependennya

3. Variabel Moderator
    Merupakan variabel yang mempengaruhi (memperkuat atau memperlemah) hubungan antara variabel independen dengan dependen. Variabel ini sering disebut sebagai variabel independen kedua. Contoh : Anak adalah variabel yang memperkuat hubungan suami istri. Pihak ketiga adalah variabel yang memperlemah hubungan suami istri.

4. Variabel Intervening (antara)
    Merupakan variabel yang menghubungkan antara variabel independen dengan dependen  yang dapat memperkuat atau memperlemah hubungan namun tidak dapat diamati atau diukur . Contohnya : Hubungan antara kualitas pelayanan (independent ) dengan kepuasan konsumen (intervening) dan loyalitas (dependen)

5. Variabel Kontrol
    Merupakan variabel yang dikendalikan atau dibuat konstan sehingga pengaruh variabel independen terhadap dependen tidak dipengaruhi oleh faktor luar yang tidak diteliti. Contohnya : Apakah ada perbedaan antara tenaga penjual (sales force) yang lulus D3 dan S1 maka harus ditetapkan variabel control berupa gaji yang sama, peralatan yang sama, iklim kerja yang sama, dan lain. Tanpa adanya kontrol maka sulit ditemukan apakah perbedaan penampilan karyawan karena faktor pendidikan.

Pengertian Operasional

    Defenisi operasional adalah variabel penelitian dimaksudkan untuk memahami arti setiap variabel  penelitian sebelum dilakukan analisis. Contoh : Analisis pengaruh motivasi kerja terhadap kualitas pelayanan di rumah sakit. Adapun operasional tersebut ada dua unsur yaitu :

1 Motivasi kerja
   Daya pendorong yang mengakibatkan seseorang anggota organisasi mau dan rela mengarahkan kemampuan dalam bentuk  keahlian atau keterampilan tenaga dan waktunya untuk menyelenggaran berbagai kegiatan yang menjadi tanggung jawabnya dan menunaikan kewajibannya dalam rangka pencapaian dan berbagai sasaran organisasi yang telah ditemukan sebelumnya. Dalam motivasi kerja terdiri dari disiplin, kerja sama, keamanan dan kepuasan

2. Kualitas Pelayanan
    Semua aktifitas aparat pada kantor kecamatan dalam mengelolah kartu tanda penduduk untuk memenuhi keinginan dan kebutuhan masyarakat. Dalam kualitas pelayanan terdiri dari fasilitas fisik, keandalaan, daya tanggap, jaminan kepastian, empati.
Pengertian Variabel Penelitian dan Operasional serta Jenis-Jenisnya Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Ilmusaudara.com

0 comments:

Post a Comment